Mengenai Saya

Foto saya
Ya Tuhanku jadikanlah aku dan anak cucuku orang – orang yang tetap mendirikan sholat,ya Tuhanku perkenankanlah doaku , ya Tuhanku beri ampunlah aku dan kedua ibu bapaku dan seluruh orang mukmin, pada hari terjadinya hisab. saya adalah sosok yang sederhana,semoga dapat cepat beradaptasi dengan lingkungan nya..yang paling penting adalah menjaga ukhuwah sesasamanya,karena dngan hidup rukun berdampingan,kita akan merasa nyaman,dapat beraktivitas dengan tanpa harus merasa cemas,takut,ataupun lain nya,,, .......

Senin, 23 Mei 2011

Kata hati

“satu goresan kebaikan telah kutambahkan dalam catatan amalnya”, berkatalah tangan suatu hari.“aku juga.. aku juga...”, seru si mungil lidah tak mau ketinggalan.“kalian ingat? aku pun menambah panjang catatan kebaikannya...”, telinga tak kalah lantang bersuara.“hei.. kalian melupakanku ya..? tanpa aku, kalian tak akan mencatatkan amal kebaikan...”, protes sepasang kaki.“tanpa aku pun, kau hanya akan berjalan tak tahu arah wahai kaki...”, mata tak kalah sengit membalas protes kaki.

saat itu sepintas seperti ada satu tangis lirih.. disela percakapan mereka...nyaris tak terdengar mulanya... lama... semakin keras... semakin deras...

hal itu sungguh mengusik tangan, lidah, telinga, kaki, dan mata sampai akhirnya mereka pun menyadari ada yang tertinggal...“duhai hati, mengapa engkau menangis..?”, tanya mata penuh kasih sayang...si lembut hati, bukannya diam, tangisnya pecah dan malah bertambah kencang... ia ingin menumpahkan kegelisahannya... ia ungkapkan semua resahnya...

“hal apakah yang merisaukanmu wahai hati yang lembut..?”, lidah berupaya membujuk hati.“aku... aku... aku takut catatan amal kalian tak bernilai apa2 tanpaku...”, tersendat hati menceritakan galaunya...“aku takut sekali.. aku merasa tangan tak pernah mengajakku ikut serta saat melakukan kebaikan.. aku merasa lidah pun tak mengajakku saat menyampaikan kebenaran...aku merasa telinga tak mengajakku saat tekun mendengarkan kajian...aku pun tak merasa diajak kaki melangkah mencari kebaikan.. seperti yang lain,aku pun tidak diajak mata saat menjaga pandangan...

duhai kalian yang sedang meributkan catatan amal, apalah arti tumpukan pengakuan kalian jika tidak menyertakanku di dalamnya? tanpa aku dan keikhlasan, kalian tak ada artinya kecuali kesia-siaan...”

· · Bagikan · Hapus

ALLAH Maha Pengampun..

Sebanyak apapun dosa yg pernah dilakukan oleh hamba-NYA, selama nafas masih dikerongkongan ALLAH akan mengampuni dosanya.
Kasih sayang dan rahmat ALLAH betul-betul luas, jadi jangan pernah berputus as...a dari rahmat ALLAH.
Jangan pernah ragu karena janji ALLAH itu benar.

firman ALLAH :
"Dan hendaklah kamu meminta ampun kpd Rabb-mu dan bertaubat kpd-NYA. (jika kamu mengerjakan yg demikian, niscaya DIA akan memberi kenikmatan yg baik (terus menerus) kpdmu sampai pd waktu yg telah ditentukan dan DIA memberi kpd tiap-tiap org yg mempunyai keutamaan (balasan) keutamaan balasannya. Jika kamu berpaling, maka sesungguhnya aku takut kamu akan ditimpa siksa hari Kiamat."
(QS. Huud :3)

Sebelum terlambat (karna kita tdk tahu kapan ajal menjemput), segeralah bertaubat sebenar-benarnya taubat.
yaitu Taubat Nasuha. taubat yg mengandung tiga unsur :

-menyesal (atas perbuatan dosa yg dilakukannya.. mohon ampun)
-meninggalkan (semua perbuatan yg membuat dirinya berdosa)
-tidak mengulanginya lagi (berhenti dari melakukan dosa.)

Hal ini dapat terjadi apabila dilaksanakan dg sungguh-sungguh, dg perasaan suci, niat yg bersih, penuh kepercayaan bahwa ia taubat di hadapan ALLAH yang Maha Mengetahui segala rahasia dan yg tersembunyi di dalam lubuk hati.
ALLAH Maha Melihat apa-apa yg dikerjakan hamba-NYA yg telah lalu, yg sekarang dan yg akan datang.

Akan tetapi apabila ternyata taubatnya tanpa merasa berdosa, dan tdk berhenti mengulangi perbuatan dosa itu serta tdk berusaha memperbaiki diri, maka taubatnya disebut taubat palsu dan hanya menipu dirinya sendiri.

"Mereka menipu ALLAH dan org-org beriman. Sebenarnya mereka hanya menipu dirinya sendiri, sedang mereka tdk sadar dan tdk merasa."
(QS. Al-Baqarah : 9)

Ya ALLAH.. masukkanlah kami pada org-org yang termasuk taubatan nasuha.

wallahu a'lam.
· · Bagikan · Hapus

Curahan Hati

Ya Allah...jika jalan yang kulalui sekarang harus berliku..buat likuan ini seindah yang Engkau Mau..Ambilkan ruas-ruas jalan yang membuatku berlutut padamu..hadangkan kenyataan-kenyataan yang membuatku untuk mau semakin belajar..Ya Allah...Diatas semua yang ku tau..Kecemburuan itu terkadang membuatku malu..mencabik semua isi dalam dadaku..aku tau aku mampu dan aku tau aku sangat mampu..Ijinkan aku menghadapinya dalam sebuah kelegaan kalbu ya Tuhanku..Jauhkan semua yang membuatku semakin terpuruk..jangan biarkan mereka memburuk..iri itu.. hapuskan..Sakit itu.. lenyapkan..Harapan itu.. kabulkan..Ya Allah...bangunlah istana semangat yang luar biasa dalam hatiku..Semakin meninggi dan terus melambung menggapai langitmu..Aku hanya meminta kepadamu Ya Allah tuhanku..Ridhokanlah kehendakmu diatas perilakuku..dalam kerinduan yang tiada pernah terbendungkan..ku tulis semua dengan penuh kelegaan..mencoba berbagi hati melalui tulisan..Inilah segala rasa yang ingin kulampiaskan..
· · Bagikan · Hapus
    • Ranti Maniez amin.iyh memang sakit rasny ngelihat org yg kit cintai pergi bersam org lain walau kit tak tahu ap yg mereka lakukan tpi ttp cemburu menguras hati n memang kenyataan sepahit apapun haqus kit lewati.tpi waktu akan mengobati rasa sakit dihati in mdh2n terkabul doa2 kita ini.amin yarobal alamin sabryh fren
      Sabtu pukul 13:04 · · 1 orangMemuat...
    • Mahfud Sonata
      Mba Ranti..makasih banyak supportnya,mg dari smua itu aku bisa ambil hikmahnya.....
      Buat jempolnya semua makasih...dan selamat siang met malming..happy slalu....
      Sabtu pukul 14:06 ·
    • Bunda Zahra bang met ciang happy weekend.....godbless you always...
      Sabtu pukul 14:39 · · 1 orangMemuat...
    • Mahfud Sonata Selamat pagi Bunda zahra makasih....bunda,mg hari ini menyenagkan....
      Kemarin jam 9:40 ·
    • Tato Sanjaya Alhmdlh bos
      4 jam yang lalu ·
    • Mahfud Sonata Selama siang mz Tato Sanjaya...lam kenal mg bermanfaat...
      4 jam yang lalu ·

Kadang kadang

Kadang bagai air, mengalir sejuk dan menyegarkan...
Tapi juga bagai api, merah membara dan membakar..

Kadang bagai tanah liat, diam dalam bisu dan mudah di bentuk..
Tapi juga bagai salju, menggigit dingin dan membeku..

Kadang bagai batu karang, keras tajam dan tak lekang..
Tapi juga bagai pualam, pucat pasi dan mudah retak..

Kadang bagai bunga, mewangi dan berwarna warni..
Tapi juga bagai duri, tajam dan melukai..

Kadang bagai daun, hijau segar dan meneduhkan..
Tapi jg bagai ranting kering, gersang n mudah patah..

Kadang bagai simphony, bernada aneka n penuh dinamika..
Tp jg bagai puisi, hanya kata n ungkapan rasa..

Kadang bagai mentari, cerah n bersinar hangat..
Tp jg bagai rembulan, redup n berbayang kelabu..

Kadang bagai angin, bertiup semilir dan sekejap pergi..
Tp jg bagai bianglala, beraneka warna menghias angkasa..

Kadang bagai ombak ditepi laut, sebentar datang lalu menjauh..
Tp jg bagai pasir, memutih bertebaran sepanjang pantai..

Kadang bagai merpati, seolah mendekat tp tak terjangkau..
Tp jg bagai harimau, bertaring n siap bertarung..

Kadang bagai selembar kertas, putih n tertoreh tinta beraneka..
Tp jg bagai sebatang pena, mewarnai n mengurai kata..

Kadang bagai cermin, mandiri n memantulkan bayang2 diri..
Tp jg bagai kaca jendela, bening n mengantar pandang ke baliknya..

Kadang bagai temali, bersimpul n mengikat erat..
Tp jg bagai benang layang2, menjulur n mengikuti gerak..

Akukah hmmm......?

Selasa, 10 Mei 2011

Tangisan malam untuk sebuah renungan

Ketika segumpal hawa berkobar dalam dada, dipacu segelintir mahluk api hina,dan Secuil takwa tenggelam diaduk darah yang mengalir, Bagai tiada arti segenggam iman memeluk kalbuku

Aku seorang hamba yang tak kenal pahit duniaaYang kutahu hanyalah sinar yang menyilaukan dan menutup mataku..hening malam.. yang menghujamkan seribu tanya..Dimulai saat ejaan kata tak lagi mengisyaratkan wacana,Tercucur sudah air mata mengalir di kehenigan malam yg
Menghela nafas...

...maafkan aku wahai duniaku...coz aku tlah mmpermainkanmu,dan memberi berjuta2 harapan untuk mimpi2 indahmu..akan tetapi sungguh bukan maksud begitu, karna aku hanya ingin memberi kebahagiaan kepada siapa yg membutuhkan,memberi hangat kepada hati2 yg kedinginan dan mencoba memberi cahaya baru dihati yg sedang kegelapan...akan tetapi apa yg telah aku lakukan telah dianggap alam tidak benar..desir angin malam semakin menerpa seakan menegur semua kesalahanku...seketika aku jadi tambah binggung ingin berteriak dan meronta namun aku rasa tak mungkin coz hari sudah cukup larut dan menjelang pagi,disini aku hanya bsa menangis menyesali tentang apa yg tlah aku lakukan,hingga tak kuasa menahan gejolak rasa yg kian meronta2 mengharapkan pengampunan...

...Yaa ALLAH ...berlinang air mata hamba saat ini....dan Bertanya bathin hamba ini....

Bagaimanakah pandangan ENGKAU pada hamba saat ini...?Terlalu ngeri hamba tuk membayangkannya...

...Yaa ALLAH...sedemikian kelam jiwa hamba terbalur dosa....Adakah pantas tuk bersujud pada-mu TUHAN SEGENAP ALAM...???

...Yaa RABB...masih pantaskah diri ini menghambakan diri pada MU ??....Sedangkan hampir di setiap saat diri ini menjadi

hamba nafsu...

hamba harta..

hamba syahwat...

hamba angkara murka..

hamba dunia...

dan hamba-hamba selain ENGKAU..????

...Yaa ROHMAAN Yaa ROHIIM...masih berkenankah ENGKAU dengar dan kabulkan apa yg hamba pinta Saat ini...????hamba mohon dengan segenap jiwa raga dalam genggam-MU YANG MAHA PENGASIH DAN MAHA PENYAYANG....;"Peliharalah kerinduan di batin ini akan belaian karuniamu...walau tak pernah kurang karunia MU."

"Jangan tinggalkan hamba walau hanya sesaat""Jadikanlah apa yg menjadi keridlo'an MU adalah Keridlo'an hamba juga"Kuhadapkan hati, jiwa ragaku kehadiratMu Seraya syukur memuja asmaMu,Mengemis sepucuk padi, mengiba sepancar sinar,Sejuk hati, tentram jiwa, kala damai kian membelai..

Ya Rabb, beri aku jalan, beri aku tanganbiar Kugapai bulanMu dalam gelap malamTersudut berlinang diujung kamar berdebuBerselimut hangat karma yang menyiksaTak kuasa berpaling tuk menghindarDerita terus mendera, menempa, menindih dari segala arahTak ingin kusesaliNamun wajar sakit ini meminta sedikit air mataHingga hampir kering jelaga rasa pelipur jiwaRagaku teguh namun tidak jiwaku...

saat pikiranku bertanya:mengapa aku tak gembira saja..??hatikupun menjawab:

"Menangislah wahai diri, agar senyumanmu banyak di kemudian hari. Kerana engkau belum tahu, nasibmu dihizab kanan atau hizab kiri."Bagaimana hendak bergembira sedangkan mati itu di belakangku,kubur di hadapanku,kiamat itu janjianku, neraka itu memburuku dan perhentianku ialah ALLAH.SWT"Aku ingin menangis di sini, sebelum menangis di sana...!!!

"Menangislah seperti Saidina Umar yang selalu memukul dirinya dengan berkata:

"Kalau semua masuk ke dalam syurga kecuali seorang, aku takut akulah orangitu."Perjalanan ini adalah menuju akhirat. Suatu perjalanan yang kita mohon kepada Allah Subhanahu wa Ta'ala agar berakhir pada kenikmatan surga. Bukan neraka. Karena keagungan perjalanan menuju hari akhir inilah

Rasulullah bersabda:
"Seandainya kalian mengetahui apa yang kuketahui, niscaya kalian akan sedikit tertawa dan banyak menangis." (Mutaffaqun 'alaih)maksudnya, jika kita mengetahui hakekat ajal yang akan menjemput kita dan kedahsyatan alam kubur, kegelapan hari kiamat dan segala kesedihannya, shirot (titian) dan segala rintangannya, surga dengan segala kenikmatannya, niscaya akan memberikan motivasi kepada kita untuk mengadakan perubahan. Berubah dari kefasikan dan kekafiran menjadi keimanan, dari kemunafikan menjadi istiqamah, dari keraguan menjadi keyakinan, dari kesombongan menjadi ketawadhu'an, dari rakus menjadi rasa syukur dan sederhana, dari pemarah dan pendendam menjadi kasih sayang dan memaafkan, dari kelicikan dan kesewenangan menjadi kejujuran dan keadilan, dari kedustaan menjadi kebenaran. Jadi, perubahan diri dari sifat dan watak syaithoni dan hewani, menjadi insan Islami harus segera di mulai.

Akan tetapi kita sering lupa atau berpura-pura lupa dengan perjalanan panjang tersebut, bahkan malah memilih dunia dengan segala perangkatnya, kemewahan, kecantikan, kekayaan, kedudukan yang semua nilainya disisi Allah S.W.T, tidak lebih dari sehelai sayap nyamuk!.............Wallahu a'lam...
· · Bagikan · Hapus

Doa di pagi hari

Tuhan..Lagi-lagi aku meminta padamu..:)

Bukan minta umur yang panjang Tuhan..
Umur panjang kalau hanya buat nyusahin atau nyakitin orang lain, g akan ada baiknya juga kan Tuhan?:)
Aku hanya minta umur yang bermanfaat.
Mau panjang atau pun pendek, jika bermanfaat, akan enak ngejalaninnya.

Bukan harta yang melimpah ruah..
Berikan aku rezeki Mu yang Maha luas..
Agar aku bisa berbagi dengan ciptaan Mu lainnya yang kurang beruntung
Karena Kau yang menanam kan sifat Maha Kasih Mu ke dalam ciptaan Mu ini.Ya kan Tuhan?

Selalu kelilingi aku dengan orang-orang yang baik..
Yang selalu ada kapan pun aku membutuh kan mereka..
dalam keadaan apapun aku..
Bukan hanya dalam sedih ku tapi juga saat murung ku tiba.
Bukan hanya karena mereka sedang bermasalah, baru mereka mencari sosok ku..

Damaikan aku dengan diriku sendiri Tuhan,
Bantu aku memaafkan diriku sendiri..
Kau ciptakan hati untuk membenci, kau pasti juga menciptakan hati untuk memaafkan..
Jadi damaikan aku agar aku bisa memaafkan orang-orang yang ku benci, dan mereka yang membenci ku..

Satu lagi Tuhan...aku tau pasti Kau hampir bosan mendengarkan nya..:)
Keluarkan aku dari area g nyaman ini Tuhan..
Kau tahu aku Tuhan begitu baik ..
Kau tahu semua yang saya pikirkan ..
Kau tahu apa yang semua saya ingin ..

Maka Allah ..
saya mohon Anda silahkan ..
Bilang jangan Lagi * Semua Tinggi Terlalu ITU ..Amin.....
· · Bagikan · Hapus

Siksa Bagi Orang Yang Meninggalkan Sholat

Sabda Rosulullah SAW. ″Barang siapa yang meninggalkan Sholat Wajib,
Allah Ta'ala akan menyiksanya dengan 15 siksaan″ :

-6 Siksaan di dunia
-3 Siksaan saat dicabut nyawa
-3 Siksaan dalam kubur
-3 Siksaan ketika bangkit dari kubur

●6 Siksaan kala di dunia:
1. Amal baiknya akan di cabut dan takan diberi berkah
2. Tertolak do'a nya & takan sampai naik ke langit
3. Dihapuskan dan dicoret tanda Orang Sholeh dari wajahnya
4. Ditolak & takan dihormati oleh segala makhluk di dunia
5. Segala balasan kejahatannya (oleh Allah) ta akan di tunda
6. Tidak dapat bagian dari do'a nya orang2 Sholeh

●3 Siksaan ketika dicabut nyawa :
1. Matinya Su'ul Khotimah
2. Matinya merasa klaparan
3. Matinya khausan walaupn di tuangkan air selautan

●3 Siksaan didalam kubur :
1. Disempitkan dan dihimpit kuburnya hingga hancur lebur tubuhnya.
2. Selalu di nyalakan api neraka dalam kuburnya
3. Disediakan seekor ular besar ( Ular Suja' ) yang menakutkan & menyiksa- nya sampai hari kiamat.

●3 Siksaan ketika bangkit dari kubur :
1. Ditarik ke Neraka dengan rantai api
2. Allah akan memandangnya dengan pandangan murka
3. Allah ak'n memperhitung- kan dengan hitungan yang rugi dan memasukkannya ke neraka sebagai hitung- an yang terakhir yang amat rugi baginya. 
· · Bagikan · Hapus
    • Krishna Wishnu mohon ampun, aku...
      09 Februari jam 20:35 ·
    • Bunga Desa Aza na uju billah himin jalik
      09 Februari jam 20:36 ·
    • Mahfud Sonata Mz Krisna,Bunga Desa jg semua Jempolnya,smoga Allah selalu memberi kita semua kekuatan untuk bisa tidak meninggalkan Sholat 5 Waktu dan kita semua jg di jauhkan dari siksa Dunia jg Akhirat nanti.Amin3x Ya Robbal'alamin....
      09 Februari jam 21:14 · · 1 orangMemuat...
    • Yunita Desma astagfirullahaladzim...
      Muadh''an qt smw tergolong org yg b'iman & b'taqwa kpd aJJI serta sLL melksanakn kewajiban qt sbgai hamba aJJI SWT.. AMIIEENN
      09 Februari jam 21:47 · · 1 orangMemuat...

Rahasia Sholat 5 waktu

Ali bin Abi Talib r.a. berkata, “Sewaktu Rasullullah SAW duduk bersama para sahabat Muhajirin dan Ansar, maka dengan tiba-tiba datanglah satu rombongan orang-orang Yahudi lalu berkata, ‘Ya Muhammad, kami hendak bertanya kepada kamu kalimat-kalimat yang telah diberikan oleh Allah kepada Nabi Musa A.S. yang tidak diberikan kecuali kepada para Nabi utusan Allah atau malaikat muqarrab.’

Lalu Rasullullah SAW bersabda, ‘Silahkan bertanya.’

Berkata orang Yahudi, ‘Coba terangkan kepada kami tentang 5 waktu yang diwajibkan oleh Allah ke atas umatmu.’

Sabda Rasullullah saw, ‘Shalat Zuhur jika tergelincir matahari, maka bertasbihlah segala sesuatu kepada Tuhannya. Shalat Asar itu ialah saat ketika Nabi Adam a.s. memakan buah khuldi. Shalat Maghrib itu adalah saat Allah menerima taubat Nabi Adam a.s. Maka setiap mukmin yang bershalat Maghrib dengan ikhlas dan kemudian dia berdoa meminta sesuatu pada Allah maka pasti Allah akan mengkabulkan permintaannya. Shalat Isyak itu ialah shalat yang dikerjakan oleh para Rasul sebelumku. Shalat Subuh adalah sebelum terbit matahari. Ini kerana apabila matahari terbit, terbitnya di antara dua tanduk syaitan dan di situ sujudnya setiap orang kafir.’

Setelah orang Yahudi mendengar penjelasan dari Rasullullah saw, lalu mereka berkata, ‘Memang benar apa yang kamu katakan itu Muhammad. Katakanlah kepada kami apakah pahala yang akan diperoleh oleh orang yang shalat.’

Rasullullah SAW bersabda, ‘Jagalah waktu-waktu shalat terutama shalat yang pertengahan. Shalat Zuhur, pada saat itu nyalanya neraka Jahanam. Orang-orang mukmin yang mengerjakan shalat pada ketika itu akan diharamkan ke atasnya uap api neraka Jahanam pada hari Kiamat.’

Sabda Rasullullah saw lagi, ‘Manakala shalat Asar, adalah saat di mana Nabi Adam a.s. memakan buah khuldi. Orang-orang mukmin yang mengerjakan shalat Asar akan diampunkan dosanya seperti bayi yang baru lahir.’

Selepas itu Rasullullah saw membaca ayat yang bermaksud, ‘Jagalah waktu-waktu shalat terutama sekali shalat yang pertengahan. Shalat Maghrib itu adalah saat di mana taubat Nabi Adam a.s. diterima. Seorang mukmin yang ikhlas mengerjakan shalat Maghrib kemudian meminta sesuatu daripada Allah, maka Allah akan perkenankan.’

Sabda Rasullullah saw, ‘Shalat Isya’ (atamah). Katakan kubur itu adalah sangat gelap dan begitu juga pada hari Kiamat, maka seorang mukmin yang berjalan dalam malam yang gelap untuk pergi menunaikan shalat Isyak berjamaah, Allah S.W.T haramkan dirinya daripada terkena nyala api neraka dan diberikan kepadanya cahaya untuk menyeberangi Titian Sirath.’

Sabda Rasullullah saw seterusnya, ‘Shalat Subuh pula, seseorang mukmin yang mengerjakan shalat Subuh selama 40 hari secara berjamaah, diberikan kepadanya oleh Allah S.W.T dua kebebasan yaitu:
1. Dibebaskan daripada api neraka.
2. Dibebaskan dari nifaq.

Setelah orang Yahudi mendengar penjelasan daripada Rasullullah saw, maka mereka berkata, ‘Memang benarlah apa yang kamu katakan itu wahai Muhammad (saw). Kini katakan pula kepada kami semua, kenapakah Allah S.W.T mewajibkan puasa 30 hari ke atas umatmu?’

Sabda Rasullullah saw, ‘Ketika Nabi Adam memakan buah pohon khuldi yang dilarang, lalu makanan itu tersangkut dalam perut Nabi Adam a.s. selama 30 hari. Kemudian Allah S.W.T mewajibkan ke atas keturunan Adam a.s. berlapar selama 30 hari.

Sementara diizin makan di waktu malam itu adalah sebagai kurnia Allah S.W.T kepada makhluk-Nya.’

Kata orang Yahudi lagi, ‘Wahai Muhammad, memang benarlah apa yang kamu katakan itu. Kini terangkan kepada kami mengenai ganjaran pahala yang diperolehi daripada berpuasa itu.’

Sabda Rasullullah saw, ‘Seorang hamba yang berpuasa dalam bulan Ramadhan dengan ikhlas kepada Allah S.W.T, dia akan diberikan oleh Allah S.W.T 7 perkara:

1. Akan dicairkan daging haram yang tumbuh dari badannya (daging yang tumbuh daripada makanan yang haram).
2. Rahmat Allah sentiasa dekat dengannya.
3. Diberi oleh Allah sebaik-baik amal.
4. Dijauhkan daripada merasa lapar dan dahaga.
5. Diringankan baginya siksa kubur (siksa yang amat mengerikan).
6. Diberikan cahaya oleh Allah S.W.T pada hari Kiamat untuk menyeberang Titian Sirath.
7. Allah S.W.T akan memberinya kemudian di syurga.’

Kata orang Yahudi, ‘Benar apa yang kamu katakan itu Muhammad. Katakan kepada kami kelebihanmu di antara semua para nabi.’

Sabda Rasullullah saw, ‘Seorang nabi menggunakan doa mustajabnya untuk membinasakan umatnya, tetapi saya tetap menyimpankan doa saya (untuk saya gunakan memberi syafaat kepada umat saya di hari kiamat).’

Kata orang Yahudi, ‘Benar apa yang kamu katakan itu Muhammad. Kini kami mengakui dengan ucapan Asyhadu Alla illaha illallah, wa annaka Rasulullah (kami percaya bahawa tiada Tuhan melainkan Allah dan engkau utusan Allah).’
Sedikit peringatan untuk kita semua: “Dan sesungguhnya akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berilah berita gembira kepada orang-orang yang sabar.” (Surah Al-Baqarah: ayat 155)

“Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. Ia mendapat pahala (dari kebajikan) yang diusahakannya dan ia mendapat siksa (dari kejahatan) yang dikerjakannya.” (Surah Al-Baqarah: ayat 286)
· · Bagikan · Hapus

RINGKASAN KISAH 25 NABI/RASUL DI DALAM AL QUR’AN

1. Adam AS
2.Idris AS
3. Nuh AS
4. Hud AS
5. Saleh (Shalih/Shaleh/Sholeh) AS
6. Ibrahim AS
7. Luth AS
8. Ismail AS
9. Ishak (Ishaq) AS
10. Yaqub (Yakub/Israil/Israel) AS
11. Yusuf AS
12. Syu’aib (Syuaib) AS
13. Ayyub (Ayub) AS
14. Dzulkifli (Zulkifli) AS
15. Musa AS 16. Harun AS
17. Daud (Dawud) AS
18. Sulaiman (Sulaeman) AS
19. Ilyas AS
20. Ilyasa’ AS
21. Yunus AS
22. Zakaria (Zakariya) AS
23. Yahya AS
24. Isa AS
25. Muhammad SAW

Ringkasan:
1. ADAM
Nama : Adam Usia : 930 tahun Periode sejarah :5872 – 4942 SM
Tempat turunnya di bumi : India, ada yang berpendapat di Jazirah Arab Jumlah keturunannya (anak) : 40 (laki-laki dan perempuan) Tempat wafat : India, ada yang berpendapat di Mekah di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 25 kali

2. IDRIS
Nama : Idris bin Yarid, nama aslinya Akhnukh, nama Ibunya Asyut
Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as
Usia : 345 tahun Periode sejarah :4533 – 4188 SM
Tempat diutus (lokasi) : Irak Kuno (Babylon, Babilonia) dan Mesir (Memphis)
Tempat wafat : Allah mengangkatnya ke langit di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 2 kali

3. NUH
Nama : Nuh bin Lamak Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as
Usia : 950 tahun Periode sejarah : 3993 – 3043 SM Tempat diutus (lokasi) : Selatan Irak Jumlah keturunannya (anak) : 4 putra Tempat wafat : Mekah al-Mukarramah Sebutan kaumnya : Kaum Nuh di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 43 kali

4. HUD (Huud)
Nama : Hud bin Abdullah Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Iram (Aram) ⇒ ‘Aush (‘Uks) ⇒ ‘Ad ⇒ al-Khulud ⇒ Rabah ⇒ Abdullah ⇒ Hud as
Usia : 130 tahun Periode sejarah : 2450 – 2320 SM Tempat diutus (lokasi) : Al-Ahqaf (lokasinya antara Yaman dan Oman) Jumlah keturunannya (anak) : -
Tempat wafat : Bagian Timur Hadramaut (Yaman) Sebutan kaumnya : Kaum ‘Ad di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 7 kali

5. SALEH (Shalih/Shaleh/Sholeh)
Nama : Shalih bin Ubaid Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Iram (Aram) ⇒ Amir ⇒ Tsamud ⇒ Hadzir ⇒ Ubaid ⇒ Masah ⇒ Asif ⇒ Ubaid ⇒ Shalih as
Usia : 70 tahun Periode sejarah : 2150 – 2080 SM Tempat diutus (lokasi) : Daerah al-Hijr (Mada’in Salih, antara Madinah dan Syria) Jumlah keturunannya (anak) : -
Tempat wafat : Mekah al-Mukarramah Sebutan kaumnya : Kaum Tsamud di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 10 kali

6. IBRAHIM
Nama : Ibrahim bin Azar Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as
Usia : 175 tahun Periode sejarah :1997 – 1822 SM Tempat diutus (lokasi) : Ur di daerah selatan Babylon (Irak) Jumlah keturunannya (anak) :13 anak
Tempat wafat : Al-Khalid (Hebron, Palestina/Israel)
Sebutan kaumnya : Bangsa Kaldan di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 69 kali

7. LUTH
Nama : Luth bin Haran Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Haran ⇒ Luth as
Usia : 80 tahun Periode sejarah :1950 – 1870 SM Tempat diutus (lokasi) : Sodom dan Amurah (Laut Mati atau Danau Luth) Jumlah keturunannya (anak) : 2 putri (Ratsiya dan Za’rita)
Tempat wafat : Desa Shafrah di Syam (Syria)
Sebutan kaumnya : Kaum Luth di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 27 kali

8. ISMAIL
Nama : Ismail bin Ibrahim Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ismail as
Usia : 137 tahun Periode sejarah : 1911 – 1774 SM
Tempat diutus (lokasi) : Mekah al-Mukarramah Jumlah keturunannya (anak) : 12 anak
Tempat wafat : Mekah al-Mukarramah Sebutan kaumnya : Amaliq dan Kabilah Yaman di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 12 kali

9. ISHAQ (Ishak)
Nama : Ishaq (Ishak) bin Ibrahim Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as
Usia : 180 tahun Periode sejarah : 1897 – 1717 SM
Tempat diutus (lokasi) : Kota al-Khalil (Hebron) di daerah Kan’an (Kana’an) Jumlah keturunannya (anak): 2 anak Tempat wafat : Al-Khalil (Hebron) Sebutan kaumnya : Bangsa Kan’an di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 17 kali

10. YA’QUB (Yakub/Israel/Israil)
Nama : Ya’qub (Yakub/Israel) bin Ishaq (Ishak), Garis Keturunan Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Ya’qub as
Usia : 147 tahun Periode sejarah :1837 – 1690 SM
Tempat diutus (lokasi) : Syam (Syria/Siria) Jumlah keturunannya (anak) : 12 anak Tempat wafat : Al-Khalil (Hebron) Sebutan kaumnya : Bangsa Kan’an di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 18 kali

11. YUSUF
Nama : Yusuf bin Ya’qub (Yusuf bin Yakub) Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Ya’qub as ⇒ Yusuf as
Usia : 110 tahun Periode sejarah : 1745 – 1635 SM
Tempat diutus (lokasi) : Mesir Jumlah keturunannya (anak) : 3 anak (2 laki-laki, 1 perempuan)
Tempat wafat : Nablus Sebutan kaumnya : Heksos dan Bani Israil di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 58 kali

12. SYU’AIB (Syuaib)
Nama : Syu’aib (Syuaib) bin Mikail Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Madyan ⇒ Yasyjur ⇒ Mikail ⇒ Syu’aib as
Usia : 110 tahun Periode sejarah :1600 – 1490 SM
Tempat diutus (lokasi) : Madyan (di pesisir Laut Merah di tenggara Gunung Sinai) Jumlah keturunannya (anak) : 2 anak perempuan
Tempat wafat :Yordania Sebutan kaumnya : Madyan dan Ashhabul Aikah di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 11 kali

13. AYUB (Ayyub)
Nama : Ayub (Ayyub) bin Amush Garis Keturunan Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ al-’Aish ⇒ Rum ⇒ Tawakh ⇒ Amush ⇒ Ayub as
Usia : 120 tahun Periode sejarah :1540 – 1420 SM
Tempat diutus (lokasi) : Dataran Hauran Jumlah keturunannya (anak) : 26 anak
Tempat wafat : Dataran Hauran Sebutan kaumnya : Bangsa Arami dan Amori, di daerah Syria dan Yordania di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 4 kali

14. DZULKIFLI (Zulkifli)
Nama : Dzulkifli (Zulkifli) bin Ayub, nama aslinya Bisyr (Basyar) Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ al-’Aish ⇒ Rum ⇒ Tawakh ⇒ Amush ⇒ Ayub as ⇒ Dzulkifli as
Usia : 75 tahun Periode sejarah : 1500 – 1425 SM Tempat diutus (lokasi) : Damaskus dan sekitarnya Jumlah keturunannya (anak) : -
Tempat wafat : Damaskus Sebutan kaumnya : Bangsa Arami dan Amori (Kaum Rom), di daerah Syria dan Yordania di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 2 kali

15. MUSA
Nama : Musa bin Imran Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Ya’qub as ⇒ Lawi ⇒ Azar ⇒ Qahats ⇒ Imran ⇒ Musa as
Usia : 120 tahun Periode sejarah : 1527 – 1407 SM
Tempat diutus (lokasi) : Sinai di Mesir Jumlah keturunannya (anak) : 2 anak (namanya Azir dan Jarsyun), dari istrinya yang bernama Shafura Tempat wafat : Gunung Nebu (Bukit Nabu’) di Jordania (sekarang)
Sebutan kaumnya : Bani Israil dan Fir’aun (gelar raja Mesir) di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 136 kali

16.HARUN
Nama : Harun bin Imran, istrinya bernama Ayariha Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Ya’qub as ⇒ Lawi ⇒ Azar ⇒ Qahats ⇒ Imran ⇒ Harun as
Usia : 123 tahun Periode sejarah : 1531 – 1408 SM Tempat diutus (lokasi) : Sinai di Mesir Jumlah keturunannya (anak) : -
Tempat wafat : Gunung Nebu (Bukit Nabu’) di Jordania (sekarang)
Sebutan kaumnya : Bani Israil dan Fir’aun (gelar raja Mesir) di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 20 kali

17. DAUD (Dawud)
Nama : Daud (Dawud, David) bin Isya Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Yahudza ⇒ Farish ⇒ Hashrun ⇒ Aram ⇒ Aminadab ⇒ Hasyun ⇒ Salmun ⇒ Bu’az ⇒ Uwaibid ⇒ Isya ⇒ Daud as
Usia : 100 tahun Periode sejarah : 1063 – 963 SM
Tempat diutus (lokasi) : Palestina (dan Israil) Keturunannya (anaknya) : Sulaiman (Sulaeman)
Tempat wafat : Baitul Maqdis (Yerusalem)
Sebutan kaumnya : Bani Israil di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 18 kali

18. SULAIMAN (Sulaeman)
Nama : Sulaiman (Sulaeman, Sulayman) bin Daud (Dawud) Garis Keturunan Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Yahudza ⇒ Farish ⇒ Hashrun ⇒ Aram ⇒ Aminadab ⇒ Hasyun ⇒ Salmun ⇒ Bu’az ⇒ Uwaibid ⇒ Isya ⇒ Daud as ⇒ Sulaiman as
Usia : 66 tahun Periode sejarah : 989 – 923 SM
Tempat diutus (lokasi) : Palestina (dan Israil) Keturunannya (anaknya) : Rahab’an (Ruhba’am/Rehabeam)
Tempat wafat : Baitul Maqdis (Yerusalem) Sebutan kaumnya : Bani Israil di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 21 kali

19. ILYAS
Nama : Ilyas bin Yasin Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Ya’qub as ⇒ Lawi ⇒ Azar ⇒ Qahats ⇒ Imran ⇒ Harun as ⇒ Alzar ⇒ Fanhash ⇒ Yasin ⇒ Ilyas as
Usia : 60 tahun Periode sejarah : 910 – 850 SM
Tempat diutus (lokasi) : Ba’labak (daerah di Lebanon) Jumlah keturunannya (anak) : -
Tempat wafat : Diangkat Allah ke langit
Sebutan kaumnya : Bangsa Fenisia di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 4 kali

20. ILYASA’
Nama : Ilyasa’ bin Akhthub Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Ya’qub as ⇒ Yusuf as ⇒ Ifrayim ⇒ Syutlim ⇒ Akhthub ⇒ Ilyasa’ as
Usia : 90 tahun Periode sejarah : 885 – 795 SM
Tempat diutus (lokasi) : Jaubar, Damaskus Jumlah keturunannya (anak) : -
Tempat wafat : Palestina
Sebutan kaumnya : Bangsa Arami dan Bani Israil di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 2 kali

21. YUNUS (Yunan)
Nama : Yunus (Yunan) bin Matta binti Abumatta, Matta adalah nama Ibunya (catatan : Tidak ada dari para nabi yang dinasabkan ke Ibunya, kecuali Yunus dan Isa) Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Ya’qub as ⇒ Yusuf as ⇒ Bunyamin ⇒ Abumatta ⇒ Matta ⇒ Yunus as Usia : 70 tahun Periode sejarah : 820 – 750 SM
Tempat diutus (lokasi) : Ninawa, Irak Jumlah keturunannya (anak) : -
Tempat wafat : Ninawa, Irak
Sebutan kaumnya : Bangsa Asyiria, di utara Irak di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 5 kali

22. ZAKARIA (Zakariya)
Nama : Zakaria (Zakariya) bin Dan Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Yahudza ⇒ Farish ⇒ Hashrun ⇒ Aram ⇒ Aminadab ⇒ Hasyun ⇒ Salmun ⇒ Bu’az ⇒ Uwaibid ⇒ Isya ⇒ Daud as ⇒ Sulaiman as ⇒ Rahab’am ⇒ Aynaman ⇒ Yahfayath ⇒ Syalum ⇒ Nahur ⇒ Bal’athah ⇒ Barkhiya ⇒ Shiddiqah ⇒ Muslim ⇒ Sulaiman ⇒ Daud ⇒ Hasyban ⇒ Shaduq ⇒ Muslim ⇒ Dan ⇒ Zakaria as
Usia :122 tahun Periode sejarah : 91 SM – 31 M
Tempat diutus (lokasi) : Palestina Jumlah keturunannya (anaknya) : 1 anak
Tempat wafat :Halab (Aleppo)
Sebutan kaumnya : Bani Israil di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 12 kali

23. YAHYA
Nama : Yahya bin Zakaria Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Yahudza ⇒ Farish ⇒ Hashrun ⇒ Aram ⇒ Aminadab ⇒ Hasyun ⇒ Salmun ⇒ Bu’az ⇒ Uwaibid ⇒ Isya ⇒ Daud as ⇒ Sulaiman as ⇒ Rahab’am ⇒ Aynaman ⇒ Yahfayath ⇒ Syalum ⇒ Nahur ⇒ Bal’athah ⇒ Barkhiya ⇒ Shiddiqah ⇒ Muslim ⇒ Sulaiman ⇒ Daud ⇒ Hasyban ⇒ Shaduq ⇒ Muslim ⇒ Dan ⇒ Zakaria as ⇒ Yahya as
Usia : 32 tahun Periode sejarah : 1 SM – 31 M
Tempat diutus (lokasi) : Palestina Jumlah keturunannya (anaknya) :-
Tempat wafat : Damaskus
Sebutan kaumnya : Bani Israil di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 5 kali

24. ISA
Nama : Isa bin Maryam binti Imran, Maryam adalah nama Ibunya (catatan : Tidak ada dari para nabi yang dinasabkan ke Ibunya, kecuali Isa dan Yunus) Garis Keturunan : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ishaq as ⇒ Yahudza ⇒ Farish ⇒ Hashrun ⇒ Aram ⇒ Aminadab ⇒ Hasyun ⇒ Salmun ⇒ Bu’az ⇒ Uwaibid ⇒ Isya ⇒ Daud as ⇒ Sulaiman as ⇒ Rahab’am ⇒ Radim ⇒ Yahusafat ⇒ Barid ⇒ Nausa ⇒ Nawas ⇒ Amsaya ⇒ Izazaya ⇒ Au’am ⇒ Ahrif ⇒ Hizkil ⇒ Misyam ⇒ Amur ⇒ Sahim ⇒ Imran ⇒ Maryam ⇒ Isa as
Usia : 33 tahun Periode sejarah : 1 SM – 32 M Tempat diutus (lokasi) : Palestina Jumlah keturunannya (anaknya) : - Tempat wafat : Diangkat oleh Allah ke langit Sebutan kaumnya : Bani Israil di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : di dalam Al-Qur’an nama Isa disebutkan sebanyak 21 kali, sebutan al-Masih sebanyak 11 kali, dan sebutan Ibnu (Putra) Maryam sebanyak 23 kali

25. MUHAMMAD SAW
Nama : Muhammad bin Abdullah Garis Keturunan Ayah : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ismail as ⇒ Nabit ⇒ Yasyjub ⇒ Ya’rub ⇒ Tairah ⇒ Nahur ⇒ Muqawwim ⇒ Udad ⇒ Adnan ⇒ Ma’ad ⇒ Nizar ⇒ Mudhar ⇒ Ilyas ⇒ Mudrikah ⇒ Khuzaimah ⇒ Kinanah ⇒ an-Nadhar ⇒ Malik ⇒ Quraisy (Fihr) ⇒ Ghalib ⇒ Lu’ay ⇒ Ka’ab ⇒ Murrah ⇒ Kilab ⇒ Qushay ⇒ Zuhrah ⇒ Abdu Manaf ⇒ Hasyim ⇒ Abdul Muthalib ⇒ Abdullah ⇒ Muhammad saw Garis Keturunan Ibu : Adam as ⇒ Syits ⇒ Anusy ⇒ Qainan ⇒ Mahlail ⇒ Yarid ⇒ Idris as ⇒ Mutawasylah ⇒ Lamak ⇒ Nuh as ⇒ Sam ⇒ Arfakhsyadz ⇒ Syalih ⇒ Abir ⇒ Falij ⇒ Ra’u ⇒ Saruj ⇒ Nahur ⇒ Azar ⇒ Ibrahim as ⇒ Ismail as ⇒ Nabit ⇒ Yasyjub ⇒ Ya’rub ⇒ Tairah ⇒ Nahur ⇒ Muqawwim ⇒ Udad ⇒ Adnan ⇒ Ma’ad ⇒ Nizar ⇒ Mudhar ⇒ Ilyas ⇒ Mudrikah ⇒ Khuzaimah ⇒ Kinanah ⇒ an-Nadhar ⇒ Malik ⇒ Quraisy (Fihr) ⇒ Ghalib ⇒ Lu’ay ⇒ Ka’ab ⇒ Murrah ⇒ Kilab ⇒ Qushay ⇒ Zuhrah ⇒ Abdu Manaf ⇒ Wahab ⇒ Aminah ⇒ Muhammad saw
Usia : 62 tahun Periode sejarah : 570 – 632 M
Tempat diutus (lokasi) : Mekah al-Mukarramah Jumlah keturunannya (anak) : 7 anak (3 laki-laki, 4 perempuan)
Tempat wafat : Madinah an-Nabawiyah Sebutan kaumnya : Bangsa Arab di Al-Quran namanya disebutkan sebanyak : 25 kali secara jelas

Referensi * Sami bin Abdullah bin Ahmad al-Maghluts, Atlas Sejarah Para Nabi dan Rasul, Mendalami Nilai-nilai Kehidupan yang Dijalani Para Utusan Allah, Obeikan Riyadh, Almahira Jakarta, 2008. * Dr. Syauqi Abu Khalil, Atlas Al-Quran, Membuktikan Kebenaran Fakta Sejarah yang Disampaikan Al-Qur’an secara Akurat disertai Peta dan Foto, Dar al-Fikr Damaskus, Almahira Jakarta, 2008. * Ibnu Katsir, Qishashul Anbiyaa’, hlm 24. * Ibnu Asakir, Mukhtashar Taarikh Damasyaqa, IV/224. * ats-Tsa’labi, Qishashul Anbiyaa’ (al-Araa’is), hlm 36. * Tim DISBINTALAD (Drs. A. Nazri Adlany, Drs. Hanafi Tamam, Drs. A. Faruq Nasution), Al-Quran Terjemah Indonesia, Penerbit PT. Sari Agung, Jakarta, 2004 * Departemen Agama RI, Yayasan Penyelenggara Penerjemah/Penafsir Al-Quran, Syaamil Al-Quran Terjemah Per-Kata, Syaamil International, 2007. * alquran.bahagia.us, keislaman.com, dunia-islam.com, Al-Quran web, id.wikipedia.org, PT. Gilland Ganesha, 2008. * Muhammad Fu’ad Abdul Baqi, Mutiara Hadist Shahih Bukhari Muslim, PT. Bina Ilmu, 1979. * Al-Hafizh Zaki Al-Din ‘Abd Al-’Azhum Al Mundziri, Ringkasan Shahih Muslim, Al-Maktab Al-Islami, Beirut, dan PT. Mizan Pustaka, Bandung, 2008. * M. Nashiruddin Al-Albani, Ringkasan Shahih Bukhari, Maktabah al-Ma’arif, Riyadh, dan Gema Insani, Jakarta, 2008. * Al-Bayan, Shahih Bukhari Muslim, Jabal, Bandung, 2008. * Muhammad Nasib Ar-Rifa’i, Kemudahan dari Allah, Ringkasan Tafsir Ibnu Katsir, Maktabah al-Ma’arif, Riyadh, dan Gema Insani, Jakarta, 1999
· · Bagikan · Hapus

Doa Indah Para Nabi dalam Al Quran

1. Doa Nabi Adam
Robbana dholamna anfusana wailam tagfirlana watarhamana lana kunnana minal khosirin
Artinya : Ya Allah , kami telah mendholimi pada diri kami sendiri, jika tidak engkau ampuni kami dan merahmati kami tentulah kami menjadi orang yang rugi.

2. Doa Nabi Nuh
“ Robbi inni audzubika an as alaka maa laisalli bihi ilmun wa illam tagfirli watarhamni akum minal khosirin “ (surat Hud; 47)

Artinya : Ya Tuhanku sesungguhnya aku berlindung kepadaMu dari sesuatu yang aku tidak mengetahui hakekatnya, dan sekiranya tidak Engkau ampuni dan belas kasih niscaya aku termasuk orang – orang yang merugi

3. Doa Nabi Ibrahim
“ Robbana taqobal minna innaka anta sami’ul alim wa tub alaina innaka antat tawwaburrokhim “ (al baqarah; 128-129)
Artinya : Ya Tuhan kami terimalah amalan kami sesungguhnya Engkau maha mendengar dan Mengetahui, dan termalah taubat kami, sesungguhnya Engkau penerima taubat lagi Maha Penyayang.

“ Robbi ja alni muqimas sholati wa min dzuriyyati, robbana wa taqobal doa, Robbannagh firli wa li wa li dayya wa li jamiil mukminina yauma yaqumul hisab “ (ibrahim ; 40 -41)

Artinya : Ya Tuhanku jadikanlah aku dan anak cucuku orang – orang yang tetap mendirikan sholat, ya Tuhanku perkenankanlah doaku , ya Tuhanku beri ampunlah aku dan kedua ibu bapaku dan seluruh orang mukmin, pada hari terjadinya hisab.

4. Doa Nabi Yunnus
“ Lailaha illa anta subhanaka inni kuntum minadh dholimin “ (al anbiya;87)
Artinya : Tidak ada Tuhan Tuhan selain Engkau, Maha Suci Engkau sesungguhnya aku orang yang dholim

5. Doa Nabi Zakariya
“ Robbi latadzarni wa anta choirul warisin “ (an biya ; 89)
Artinya : Ya Allah janganlah Engkau membiarkan aku hidup seorang diri, sesungguhnya engkau pemberi waris yang paling baik

“ Robbi habli miladunka duriyattan, thoyibatan innaka sami’ud du’a “ (ali imron;28)
Artinya : Ya Tuhan berilah aku seorang anak yang baik dari sisiMu, sesungguhnya Engkau maha pendengar Doa

6. Doa Nabi Musa
“ Robis shrohli shodri wa ya shirli amri wah lul uqdatam mil lissani yah khohu khouli “ (Thoha ; )
Artinya : Ya Tuhanku lapangkanlah dadaku, dan lancarkanlah lidahku serta mudahkanlah urusanku

“ Robbi inni dholamtu nafsi fa firlhi “ (al qhosos ; 16)
Artinya : Ya Allah aku menganiaya diri sendiri, ampunilah aku

“ Robbi Naj jini minal qumid dholimin “
Artinya : Ya Tuhan lepaskanlah aku dari kaum yang dholim

“ Robbi ini lima anzalta illayya min khoirin faqir “ (al qhosos; 24)
Artinya : Ya Tuhanku sesungguhnya aku memerlukan sesuatu kebaikan yang Engkau turunkan kepadaku

“ Robbi firli wa li akhi wa adkhilna fi rohmatika, ya arhamar rokhimin “ (
Artinya : Ya Tuhanku ampunilah aku dan saudaraku dan masukkanlah kami ke dalam rahmatMu, dan Engkau Maha Penyayang diantara yang menyayangi

7. Doa Nabi Isa
“ Robbana anzil alaina ma idatam minas samai taqunu lana idzal li awalina, wa akhirina, wa ayyatam minka war zukna wa anta khoiru roziqin “ ( al maidah ; 114)
Artinya : Ya Tuhanku turunkanlah pada kami hidangan dari langit, yang turunnya akan menjadi hari raya bagi kami, yaitu bagi orang – orang yang bersama kami dan yang datang sesudah kami, menjadi tanda bagi kekuasaan Engkau, berilah kami rejeki dan Engkaulah pemberi rejeki yang paling baik.

8. Doa Nabi Syuaib :
“ Robbana taf bainana, wa baina kaumina bil haqqi , wa anta khoirul fatihin “ (A araf; 89)
Artinya : Berilah keputusan diantara kami dan kaum kami dengan adil, Engkaulah pemberi keputusan yang sebaik – baiknya.

9. Doa Nabi Ayyub :
“ Robbi inni masyaniyad durru wa anta arhamur rohimin “
Artinya : Bahwasanya aku telah ditimpa bencana, Engkaulah Tuhan yang paling penyayang diantara penyayang.

10. Doa Nabi Sulaiman
“ Robbi auzidni an askhuro ni’matakallati an amta allaya wa ala wa li dayya wa an a’mala sholikhan tardhohu wa ad khilni birrohmatika fi ibadikas sholikhin “ (an naml; 19)
Artinya : Ya Tuhan kami berilah aku ilham untuk selalu mensyukuri nikmatmu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku, dan kepada kedua ibu bapakku dan mengerjakan amal sholeh yang Engkau ridloi, dan masukkanlah aku dengan rahmatMu kedalam golongan hamba-hambMu yang Sholeh.

11. Doa Nabi Luth
“ Robbi naj jini wa ahli mimma ya’malun “
Artinya : Ya Tuhanku selamatkanlah aku beserta keluargaku dari perbuatan yang mereka kerjakan

“ Robbin surni alal kaumil mufsidin “ (assyu araa ; 169)
Artinya : Ya Tuhanku tolonglah aku dari kaum yang berbuat kerusakan

12. Doa Nabi Yusuf
“ Fatiros samawati wal ardli anta fiddunya wal akhiro tawwaffani musliman wa al hiqni bissholihin “
(yusuf ; 101)
Artinya : Wahai pencipta langit dan bumi Engkaulah pelindungku di dunia dan akhirat wafatkanlah aku dalam keadaan pasrah (islam), dan masukkanlah aku dengan orang – orang sholeh.

13. Doa Nabi Muhammad
“ Robbana atina fiddunya hasanah wa fil akhiroti hassanah wa qina adza bannar “ (hadist)
Artinya : Ya Tuhanku berikanlah aku kebaikan di dunia dan akhirat, dan jauhkanlah aku dari api neraka

“ Robbana latuzig qullubana ba’daidz haddaitana wahabblana miladunka, rohmatan innaka antal wahab” (Ali Imron; 8 )
Artinya : Ya Tuhanku janganlah Engkau palingkan hati kami setelah Engkau beri petunjuk, dan berilah kami rahmat, sesungguhnya Engkau adalah dzat yang banyak pemberiannya.

Sumber http://www.facebook.com/note.php?note_id=401916924960
· · Bagikan · Hapus

SAYANGILAH AKU HINGGA UJUNG WAKTU

Kalau kita berbicara tentang pernikahan, pasti semua mengharapkan yang enak-enak atau kondisi ideal. Normal aja dong, kalau mengharapkan kriteria ideal untuk calon pasangan hidupnya. Sang pemuda mengharapkan calon istri yang cantik jelita, keluarganya tajir, pinter, akhlak mulia, sholehah, dll. Begitu juga sang wanita ingin punya suami yang ganteng, kaya, sabar, pinter, bertanggung jawab, setia, akhlaknya memikat, dan sebagainya. Coba bayangin semua ini terjadi pada diri kita, wuah...surga dunia tuh! Siapa sih yang gak mau, iya gak?

Saat kita lanjut usia, rambut mulai satu-persatu rontok, raga pun perlahan rapuh dan sepuh, sang istri atau suami masih tetap setia mendampingi. Saat di pembaringan, ada yang mijitin pundak hingga kitapun tertidur pulas. Saat dingin menyerang rangkulan kekasih pun semakin erat, bersama saling menopang saat kaki-kaki kita semakin melemah. Kalau sedih ada yang menghibur, saat senang, apalagi, wuah...uendah nian.

Namun, menurut Hasan Al Banna, waktu itu adalah kehidupan, ia tak pernah berhenti sesaatpun, seiring waktu berlalu, istri semakin keriput dan endut. Tapi menurut sang suami, "Istriku masih yang tercantik," sementara suami pun perutnya udah buncit, tapi menurut sang istri, "Engkaulah satu-satunya Pangeran dalam istana hatiku."

Kebesaran Allah SWT pun selalu tampak di dalam rumah tangga. Setiap anggota keluarga melakukan sholat berjamaah, qiyamullail, membaca Al Qur'an, tasbih, tahmid, saling bertausyiah, bermaafan, menasehati, dan mengingatkan. Inilah hasil dari sepasang anak manusia yang menikah karena ingin mengharapkan ridho-Nya dan cita-cita Islam serta kemegahan ajaran-Nya. Inilah dia surga yang disegerakan sebelum surga yang kekal abadi.

Semua diatas adalah harapan setiap pasangan. Namun, tak jarang juga ditemukan dalam suatu keluarga yang terjadi adalah sebaliknya. Dari istri yang dibilang gak pinter mengatur rumah tangga, menjaga anak, atau suami yang selalu pulang malam tak peduli dengan anak dan istri, dan macam-macam lagi. Kata nista, kata-kata yang nyelekit, tuduhan, makian bahkan saling memukul, bisa juga terjadi pada sebuah keluarga, yang gini nih sepet banget! Rumah tangga serasa bagai hidup di neraka, tak ada ketenangan apalagi kasih sayang.

Emang ya, segala sesuatu itu bisa tak seindah bayangan semula. Ada bunga-bunga indah, namun cukup banyak juga onak dan duri yang siap menghadang. Karena itu, berbagai masalah kehidupan dalam lembaga pernikahan harus dihadapi secara realistis oleh setiap pasangan.

Apalagi hidup di zaman seperti sekarang ini memang tak mudah, namun Al Qur'an memberikan arahan dalam kehidupan berumah tangga, ".... dan musyawarahkanlah di antara kamu (segala sesuatu) dengan baik.... [QS Ath Thalaaq: 6] "..... dan janganlah kamu menyusahkan mereka karena hendak mengambil kembali sebagian dari apa yang telah kamu berikan kepadanya, terkecuali bila mereka melakukan pekerjaan keji yang nyata. Dan bergaullah dengan mereka secara patut. Kemudian, bila kamu tidak menyukai mereka, (maka bersabarlah) karena mungkin kamu tidak menyukai sesuatu, padahal Allah menjadikan padanya kebaikan yang banyak." [QS An Nisaa': 19]

Seperti gading, tak ada yang tak retak, begitu juga manusia, tak ada yang sempurna. Setiap kita pasti ada kekurangannya, bisa saja seorang suami atau istri terlihat mempunyai satu kekurangan, namun kalau dipikir-pikir lebih banyak kelebihannya. Apakah kekurangannya saja yang diperhatikan oleh pasangannya atau kedua-duanya dengan pertimbangan yang adil?

Konflik dalam kehidupan rumah tangga juga tak jarang menyebabkan banyak pasangan kehilangan cinta yang dulunya mempersatukan mereka, dan Allah SWT juga telah memberikan arahan yang jelas, "Hai orang-orang mu'min, sesungguhnya di antara isteri-isterimu dan anak-anakmu ada yang menjadi musuh bagimu maka berhati-hatilah kamu terhadap mereka dan jika kamu memaafkan dan tidak memarahi serta mengampuni (mereka) maka sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang." [QS At Taghaabun: 14]

Karena itu, sesungguhnya dalam kehidupan berkeluarga yang kita harapkan adalah indahnya keampunan Allah dan surga-Nya, juga kasih sayang orang-orang yang terdekat dengan kita, yang setiap hari saling membutuhkan, karena itu 'sayangilah aku (pasangan hidupmu) hingga ujung waktu.'

Wahai akhi wa ukhti fillah, mari kita saling mendoakan ya,
Semoga dengan kita mengambil panduan Al Qur'an dan sunnah Rasul-Nya serta contoh teladan dari keluarga Rasulullah SAW, akan semakin banyak rumah tangga yang tadinya kurang sakinah kembali menjadi sakinah, rumah tangga yang sakinah menjadi lebih sakinah, dan insya Allah pula saudara-saudara yang belum berumah tangga dikabulkan do'anya berupa pasangan hidup yang sholeh atau sholehah, aamiin allahumma aamiin.
Wallahu alam bi showab

oleh RENUNGAN & DAKWAH ISLAM
· · Bagikan · Hapus